Hiswana Migas Aceh Ungkap Penyebab Antrean Solar Kembali Terjadi

Antrean solar
Ilustrasi BBM

Banda Aceh – Antrean kendaraan yang hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM) subsidi terjadi di Banda Aceh dan Aceh Besar sejak beberapa hari lalu. Antrean itu disebabkan adanya SPBU yang mendapatkan sanksi dari Pertamina.

Ketua Hiswana Migas Aceh Nahrawi Noerdin mengatakan, salah satu faktor penyebab terjadinya antrean kendaraan pengisi solar karena ada tiga SPBU di wilayah Banda aceh dan dua SPBU di Aceh Besar yang mendapatkan sanksi pembinaan dari Pertamina Patra Niaga.

Baca Juga:   Persiraja Banda Aceh Akan Kedatangan 1 Pemain Asing

“Jadi kendaraan yang selama ini mengisi BBM subsidi jenis solar di SPBU tersebut terpaksa berpindah ke SPBU lain yang berefek pada antrean panjang,” sebutnya.

Nahrawi meminta masyarakat tidak khawatir karena stok BBM dalam keadaan yang cukup. Distribusi BBM ke SPBU sejauh ini belum ada kendala.

Dia juga mengajak pemilik kendaraan yang mengunakan BBM jenis solar agar dapat membeli sesuai kebutuhan jarak tempuh perhari, sehingga jatah yang diperuntukkan bagi setiap SPBU dapat dinikmati merata bagi setiap kendaraan.

Baca Juga:   9 Pahlawan yang Menjadi Nama Jalan di Banda Aceh

Selain itu Nahrawi mengajak semua pengguna BBM subsidi untuk tidak berlaku curang dengan membeli dalam kapasitas banyak kemudian menjual lagi.

“Kita mengimbau jangan ada kecurangan dalam memanfaatkan minyak subsidi ini. Selain itu juga kami mengimbau seluruh lapisan masyarakat juga agar bersama-sama menjaga BBM solar subsidi dengan membeli sesuai aturan agar BBM subsidi dapat tepat sasaran,” jelasnya.